Senin, 25 Maret 2013

Agama-agama di China, th. 1882.

Buku langka ini diterbitkan oleh Kemink & Zoon, Utrecht, pada th. 1882, berjudul "De Godsdiensten Van China : Beschrijving van het Confucianisme en Van Het Taoisme".


Penulisnya James Legge (1815 - 1897), lahir di Inggris, jabatan resminya Profesor Bahasa & Sastra China di Universitas Oxford, pada th. 1876. Sebelumnya dia berencana sebagai misionaris ke China tapi dia ke Malaka dan selama hampir 30 di Hongkong. Karena prestasinya dia diterima ratu Victoria sewaktu ke Inggris tahun 1846-1847. Dia juga menjadi salah satu editor di Surat Kabar China pertama di Hongkong.

Buku ini tejemahan dari 'Religions of China : Confucianism and Taoism described and compared with Christianity', yang terbit sebelumnya, yaitu th. 1880.

Buku langka ini berisi 4 Bab, judul2nya sepaerti tertulis dibawah ini :
I. Het Confucianisme : zijn leer aangaande en vereering van God. Konfusius: Doktrin dan menyembah Allah.
II. Het Confucianisme : zijne verering der afgestorvenen en leer aangaande den mensch confucius. Konfusius: ibadahnya orang mati dan doktrin manusia Konfusius.
III. Het Taoisme : Als godsdienst en als wijsgeerig stelsel. Taoisme: Ketika agama dan sebagai sistem filsafat.) IV. De Godsdiensten der Chineezen, vergeleken met den christelijken godsdienst. Para Religi dari Cina, dibandingkan dengan agama Kristen.

Setiap awal bab ditulis perbandingan ayat2 dalam Confisius & Tao dengan ayat2 Kristiani. Lihat gambar2 dibawah ini.
  

 Halaman buku langka ini berjumlah 274 halaman dengan ukuran 15 x 23 cm. Menurut perkiraan, buku langka ini covernya sudah pernah diperbaiki.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar disini