Minggu, 25 Februari 2018

TAPEL ADAM (?). Aksara Jawa.


Lebih dari 3 bulan mempelajari buku langka ini. Hal tersebut karena rasa ingin meyakinkan, isi 'buku langka' yang diunggah ini, tanpa judul, tanpa kolofon atau keterangan mengenai siapa penerbitnya dan kapan diterbitkan, hanya ada tulisan tangan menggunakan pinsil : 'Tapel Adam' dihalaman depan yang kosong  (gambar bawah kiri), mungkin ditulis oleh pemilik sebelumnya, sebagai keterangan isi buku ini.

Beruntunglah pada halaman paling awal, halaman 3 (atas kanan), terdapat keterangan siapa penulis dan kapan ini ditulis (bukan dicetak), lihat gambar bawah.

Pada halaman 3 (gambar atas), ditengah tertulis 'Dhandhanggula', maksudnya 'cerita' ini berbentuk tembang Jawa, pupuh dhandhanggula.
Dibawahnya ada keterangan :"Sinarkara purwakaning tulis, dite manis kaping nem candra ma, Dulkijah .. angkaning warsa Hijrah, sewu tigang atus kalih welas kang isaka, sinung tengran guna nro kesti tunggil, .. dst". atau 1895 M. 
"Awal penulisan, Minggu Legi tanggal 6 Dulkijah, tahun Dal, windu Sangara, wuku Warigagung mongsa Suji, tahun 1312 Hijrah, di tahun Saka ditandai dengan 'gunan ro kesti tunggal'

Selanjutnya diteruskan secara tersamar nama pemrakarsa atau penulisnya, yaitu huruf yang terletak pada awal kalimat, Pa Nge Ran Ha Ri Ya Sa Sra Ning Ngrat (gambar bawah) maksudnya Pangeran Harya Sasraningrat.
Jadi penulis buku ini ialah Pangeran Hariyo Sasraningrat.

Selanjutnya pada halaman 4 pupuh ke 2 (gambar atas) tertulis : "Kang minangka bubukaning rawi, Kangjeng Nabi Adam lan kang garwa, Dewi K(h)awa nalikane, dinukani Hyang Agung, tinurunaken saking sward(g)a di, neng donya sru kaswala, daruranira tuk, babendhunireng Pangeran, awit saking nerak laranganing Widhi, dhahar woh-wohan swarga, yeku ingkang anama woh kuldi".
Maksudnya : "sebagai awal cerita, Kanjeng Nabi Adam beserta istri, Dewi Hawa, sedang dimarahi Hyang Agung (Allah), diturunkan dari sorga ke dunia, dihukum Pangeran (Allah) karena melanggar larangan, makan buah-buahan sorga, yang bernama buah kuldi"

Walupun mirip dengan 'Tapel Adam'  koleksi Fakultas Sastra UI yang diunggah di internet, namun ada beberapa perbedaan, diantaranya terlihat pada halaman awal masing-masing (gambar bawah). Penulisnya, tahun penulisannya, pembukaan dan cerita awalnya berbeda, tembang awalnyapun berbeda.
Dibawah ini ditampilkan awal halaman 'buku langka' ini (kiri) dengan halaman pembuka koleksi FSUI (kanan), keduanya kami tambahkan sulihaksaranya (warna merah).
Kalau koleksi 'buku langka' ditulis tahun 1894/1895 oleh Pangeran Harya Sasraningrat, sedang koleksi FSUI ditulis ulang pada 16 Juni 1892 (ari respati paingnya, tanggal ping kalih dasane, sasi sela dyan sinedya, tahun jimawalannya)

Buku berisi lebih dari 250 halaman ini menceritakan kisah Nabi Adam dan keturunannya, kisah pewayangan, kisah jin dan siluman, kisah awal keberadaan manusia di Jawa dan pulau-pulau lainnya. Isi buku ini juga ada kemiripan Serat Paramayoga.

Hanya ada 2 buah gambar, sayangnya sudah buram semua, berikut adalah salah satu gambarnya,

"Sang Hyang Jagad Nata, kaliyan Dewi Uma, ingkang wonten wingkingipun, lembu Andini".
"Sang Penguasa Jagad bersama Dewi Uma, sedang dibelakangnya duduk Lembu Andini".
Kondisinya buku langka berukuran 14.5 x 19 cm ini memang sudah memprihatinkan, bahkan cover yang sudah mengalami perbaikanpun dan kembali digigiti binatang (gambar bawah).
  Disajikan dalam bentuk tembang Jawa Macapat, aksara Jawa, HC, tapi maaf, sampai buku ini diunggah, masih belum yakin apa judul buku ini.

7 komentar:

  1. Judulnya tapel adam pak..itu sama dengan serat layang ambiya

    BalasHapus
  2. kira-kira sama tidak ya dengan tapel adam yang ada di perpus istana mangkunegaran ya? atau yang di radya pustaka?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Saya belum pernah melihat 'Tapel Adam' yang lain, maaf. Terimakasih telah berkunjung ke 'mmzrarebooks.blogspot.com'

      Hapus
  3. Saya penggemar buku2 langka. Bolehkah kiranya minta terjemahan dari buku tapel adam tersebut.yg apa adanya. Sebab sudah lama saya mencarinya. Trims

    BalasHapus
    Balasan
    1. Maaf, kebetulan komputer kemasukan 'virus seto', jadi tidak bisa buka seluruh file2 yang ada.

      Hapus
  4. Kitab tapel adam adalah pengartian penjabaran isi nya adalah ALLAH akan menurunkan kitab kepada utusan utusanya karna begitu berat tangung jawabnya hanya nabi adam yang sanggup..dan isi bagianya kecilnya adalah kitab2 ALLAH yang saat ini sperti al'quran.dll..krna ilmu ALLAH jika seluruh lautan di isi tinta dan di tambah lagi niscaya tak kan cukup untuk menuliskan ilmu ALLAH jika anda ingin tahu monggo bareng2 ngaji berkah tambah ilmu

    BalasHapus

Silahkan berkomentar disini