Senin, 13 Februari 2012

Gambar kuno I

Kali ini 'rare book' menampilkan gambar kuno dan langka yang menarik. Langka gambarnya maupun situasi dalam gambarnya. Menarik karena dari gambar kuno yang ditampilkan ini, kita bisa melihat atau membayangkan keadaan masyarakat dan lingkungan pada waktu gambar2 dibuat, yaitu sekitar tahun 1925- 1930. Saya yakin bahwa situasi dalam gambar sulit untuk diulangi atau dibuat gambarnya lagi, kecuali me 'repro' gambar yang sudah ada.
Insya Allah 'rare book' akan memuat koleksi gambar kuno dalam beberapa kali up load.
Mudah2an 3 gambar berikut bisa dinikmati.


Gambar diatas memperlihatkan situasi pengobatan penyakit cacingan. Kalau melihat petugasnya (pakai beskap dan blangkon) dan pengunjungnya yang sedang antri adalah pemuka masyarakat dan agama (pakai sarung batik dan sorban), maka program pengobatan tersebut berlokasi disebuah pedesaan di Jawa. Dengan kesedian pemuka masyarakat mau melakukan pengobatan, diharapkan agar masyarakat lainnya mau mengikuti program tersebut.
Mungkin kalau jaman sekarang mirip dengan Program Imunisasi.


Selanjutnya diatas gambar menunjukan Ibu2 dari desa, sambil terbongkok-bongkok menggendong barang dagangan ke pasar. Betapa hebatnya perjuangan para ibu2 untuk mempertahan kan kehidupan. Mungkin jaman sekarang barang dagangannya dibawa kepasar menggunakan mobil.


Nah .. ini dia. Selain ada program yang menyehatkan masyarakat, ada yang berjuang untuk bertahan hidup. Ada sekelompok masyarakat yang ingin menggunakan jalan pintas agar bisa 'menikmati hidup', menghisap opium/madat.
Karena banyak peminatnya maka didirikanlah oleh pemerintah, Pabrik Opium di Weltevreden (sekarang Jakarta).
Gambar diatas adalah suasana Pabrik Opium di Weltevreden.
Ada korelasinya nggak ya kalau jaman sekarang banyak orang tertangkap karena bikin pil extacy dan benda narkotik lainnya?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar disini