Rabu, 04 Oktober 2017

Kitab Bharata Yuddha.


Bharata Yuddha atau Baratayuda adalah istilah yang biasa dipakai di Indonesia untuk menyebutkan 'Perang Besar' antara keluarga 'Pandawa' melawan keluarga 'Korawa' di medan Kurusetra dan perang ini adalah klimaks dari pada kisah 'Mahabharata' yang berasal India. 
Di Indonesia, banyak sekali buku, film, pentas atau pertunjukan yang mengisahkan Baratayuda maupun Mahabharata.
Disini 'buku langka' hanya mengunggah tentang buku ini saja.

Dalam buku 'Bharata Yuddha' ini dimuat cerita, gambar (versi wayang kulit) sebagian para pelakunya, sebagaimana terlihat pada gambar dibawah ini. 

Begitu juga dengan gelar perang yang dilakukan di medan perang Kurusetra. Dibawah ini gambar-gambar gelar perang yang dilakukan oleh keduabelah pihak.

Sedang jalan cerita peperangan dan gelar yang dipakai ada dibawah ini

Gambar bawah ini adalah ringkasan Silsilah keluarga Pandhawa dan Kurawa menurut pendapat orang Jawa. 
Untuk lebih jelasnya silahkan 'klik' gambar-gambarnya.

Buku ini berukuran 14 x 21 cm, 101 halamn, ditulis oleh 'I. Partawidagda' dan 'T. Hadidjaja', pada th. 1950, diterbitkan oleh Penerbitan "Saptadarma", Djakarta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar disini