Rabu, 05 November 2014

Bataviaasch Genootschap van Kunsten en Wetenschappen. I


Sudah lama 'rare book' mendapatkan 7 buah buku langka. Selain isi bukunya, yang menarik adalah sampulnya. Oleh pemilik sebelumnya, covernya dilapisi kain batik berbeda-beda motif, tapi semuanya bermotif Bali (gambar bawah), memanjang dari depan sampai kebelakang.
Ada juga yang sudah terlihat dimakan kutu, tapi secara kesuluruhan, kondisi bukunya masih sangat bagus. 
Penerbitan buku-buku diatas semuanya diprakarsai oleh 'Bataviaasch Genootschap van Kunsten en Wetenschappen' dicetak oleh beberapa percetakan di Bandung, Batavia maupun di Belanda.

Dibawah ini buku yang terbit th. 1906, berjudul "Het Verbaal Van Den Gulzigaard in het Tontemboansch, Sangireesch en Bare'e", ditulis oleh J. Alb. T. Schwarz dan N. Adriani.
Diterbitkan oleh Albrecht & Co. di Batavia dan M. Nijhoff di 's Gravenhage.

Selanjutnya dibawah ini buku berjudul "Niassche Priesterlitanieen" oleh W. L. Steinhart, dicetak oleh A.C. Nix & Co. Bandoeng, th. 1938.

"De Rechtsgeleerde Boekenschat va Batavia Ten Tijde der Compagnie" door Mr. J. van Kan.
Dicetak di Bandoeng oleh A.C. Nix & Co. th. 1935 (gambar bawah).

Empat buku langka bersampul kain batik motif Bali yang lainnya, insya Allah akan diunggah pada kesempatan berikutnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar disini