Selasa, 19 Oktober 2010

Koran Aksara Jawa, Praja Mangkunagaran th. 1936.

'Rare books' menampilkan bukan buku langka, tetapi koran langka yang dikeluarkan resmi oleh Kerajaan Mangkunagaran, menggunakan aksara dan bahasa Jawa.


Judul dalam aksara Jawa "Pustaka Warti Praja Mangkunagaran" atau 'Officieel Nieuwsblad v/h Mangkoenagorosche Rijk'.
Maksudnya koran resminya Praja/Pemerintah/Kerajaan Mangkunagaran (maaf kalau keliru).
Pemimpin redaksinya Raden Ngabehi Citrawacana.
'Wedalipun saben ing surya kaping :1: wulan Walandi' maksudnya dikeluarkan setiap tanggal 1 bulan Masehi. Harga langganan 1 gulden setahun, dibayar dimuka.
Koran yang ditampilkan kali ini bercirikan : Tahun ke VII, no. VI, Juni 1936 atau 11 Mulud, Alip 1867 (Saka).


Salah satu isinya yang menarik adalah :
' Kakancingan bab : Tatanan Anampeni Calon Nara Praja ', maksudnya : Surat Keputusan Peraturan Penerimaan Pegawai Pemerintah.

Keterangan : yang ditulis menggunakan huruf 'miring' ( italic) dimaksudkan adalah bunyi teks aslinya.

i.gr. 01.00

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar disini