Selasa, 04 Januari 2011

Jakarta Tempo Doeloe (awal th. 1900 an), IV.

Kali ini 'mmzrarebooks' memilih menampilkan gambar2 foto Jakarta Tempo Doeloe, awal th. 1900 an, bukan diambil dari buku langka.

Agar bisa lebih 'dinikmati', saya tampilkan juga foto terkini (1 Januari 2011), sebagai pembanding.


Berikut adalah gambar 'foto Pasar Baroe' dari arah Selatan, terlihat bentuk bangunannya dipengaruhi gaya China.
Hampir seabad kemudian, pada foto Pasar Baroe masa kini, terlihat bentuk bangunan yang paling depan masih bertahan, bahkan bangunan bertingkat tinggi disebalah kiri belakang masih kokoh berdiri.
Namun sayang didepan, dibangun pintu gerbang tembok tinggi, kesannya seperti pintu gerbang benteng jaman dulu.



























Gambar berikut adalah foto 'Noordwiyk', dilihat dari arah Pintu Air, jaman sekarang namanya Jln. Ir. H. Juanda.
Sebelah kiri tampak sungainya dipagar, ada putaran jalan untuk balik arah, sekarang sudah ditutup karena ada bangunan shelter bushway. Disebelah kanan ada tikungan, sekarang namanya jln. Ir. H. Juanda I.
Dibawahnya foto Noordwijk/Ir. H. Juanda nyaris seabad kemudian, beda banget memang.

























Sengaja saya memotret obyeknya pada 1 Januari 2011, dimana jalanan sepi.

Pada hari biasa maka obyek dan lingkungan yang ingin ditampilkan penuh dengan kendaraan dan orang lalulalang sehingga sulit untuk mendapatkan gambar yang sesuai yang diinginkan.

i.gr. 02.00

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar disini